Monday, December 9, 2019

5 Hal yang Harus Diperhatikan Jika Kamu Ingin Mencoba Game PUBG PC

Bosan bermain PUBG di smartphone, saya mulai nyobain untuk cek permainan ini versi PC-nya.
Walaupun memang berbeda dari main dengan gadget, tapi justru sebenarnya lebih seru bermain
dengan komputer lho. Jika kamu ingin mencoba bermain pubg pc, berikut ini beberapa hal yang perlu
kamu perhatikan sebelum mengunduh gamenya.


Butuh spesifikasi yang cukup tinggi


Berbeda dengan pubg mobile, requirement spesifikasi untuk bermain game ini di komputer memang
cukup tinggi. Selain memerlukan prosesor 64-bit, memory 8GB RAM, game ini juga membutuhkan
minimal spek grafis NVIDIA GeForce GTX 960 2GB atau AMD Radeon R7 370 2GB. Makanya
kebanyakan orang agak malas untuk mencoba apalagi yang terbiasa dengan grafik rata kiri ala
pemain low budget.


Game berbayar


Iya, sayangnya game pubg versi steam ini nggak gratisan seperti game pubg versi mobilenya. Kalau
nggak salah sih kita bisa beli game ini dengan harga sekitar Rp 219.999. Hm...lumayan ya. Sobat
misqueen alias player low budget pasti langsung mundur teratur nih. Tapi kalau kamu memang punya
budget lebih dan tertarik untuk mencoba game ini dengan komputer, sepertinya game ini akan worth it
kok untuk harga tersebut.


Gunakan emulator untuk pengguna PC ataupun Laptop


Nah kalau nggak mau bayar mahal untuk beli gamenya, kamu bisa coba dengan menggunakan
emulator. Emulator ini cocok sih untuk kamu yang belum terbiasa bermain game shooter dengan
kontrol analog dan lebih memilih menggunakan keyboard dan mouse.


Cukup banyak bug pada permainan


Pada awal setelah rilis pertama, banyak player yang mengeluhkan bug pada game yang jumlahnya
terlalu banyak. Mereka kecewa karena bug bertebaran di sepanjang permainan. Mulai dari gedung
yang belum ter-render dengan sempurna, kendaraan yang suka bergerak sendiri, hingga berbagai
bug aneh lainnya yang mempengaruhi kenyamanan ketika bermain. Walaupun sudah banyak yang
melakukan report tapi tampaknya developer game masih betah dan tidak berniat untuk
menggubrisnya. Tapi kurang tahu sih kalau sekarang apakah sudah semakin disempurnakan dan
mengeliminasi bug atau masih sama aja.


Kurang newbie friendly


Sebenarnya ini poin yang wajar sih. Karena memang game shooter kan nggak semudah game
lainnya makanya perlu adaptasi bagi mereka yang baru menjajal permainan pubg pc ini. Nah tapi
sayangnya pada pubg pc tidak tersedia training room untuk kita para noob berlatih dulu sebelum
benar-benar bermain. Beda banget kan dengan versi mobile yang sudah menyediakan ini? Oh ya
satu lagi, sistem matchmaking pun agak berantakan karena player pc tidak diranking terlebih dahulu
setelah bermain, jadinya player baru dan player yang sudah jago bisa saja bertemu dalam satu
permainan. Apes banget kan noob ketemu jagoan?


Nah gimana, kamu tertarik nggak untuk nyobain game pubg pc ini?

No comments:

Post a Comment