Thursday, February 6, 2020

Desain Rumah Mewah Punya Ciri Khas Ini

Ingin punya rumah mewah dengan desain yang elegan? Kamu harus tahu dulu gaya interior seperti
apa yang cocok digunakan dan ornamen apa saja yang perlu dibeli untuk melengkapinya.


Sebelum membahas desain rumah mewah, yuk kenalan dulu dengan apa itu sebenarnya yang
dimaksud dengan rumah mewah. Menurut Peraturan Menteri Perumahan Rakyat Republik Indonesia
Nomor 7 tahun 2013, rumah mewah didefinisikan sebagai rumah komersial dengan harga jual yang
lebih tinggi 6 kali lipat dibanding harga jual rumah sederhana.


Selain itu hal berikut ini juga bisa dikatakan sebagai ciri khas rumah mewah : dibangun dengan
spesifikasi material hingga desain terbaik, dilengkapi dengan furnitur mewah terbaik hingga berada
pada lokasi yang strategis. 


Saat ini kebanyakan rumah mewah mengadopsi konsep modern tropis yang tetap elegan, dibanding
model rumah mewah jaman dulu yang kebanyakan didesain dengan konsep klasik kontemporer.


Nah berikut ini beberapa hal yang kamu bisa temui di rumah mewah : 


Fasad megah
Nggak ditemukan di rumah sederhana, fasad atau bagian depan rumah yang super mewah adalah
identitas pertama dari rumah mewah. Kenapa di desain serba mewah? Karena fasad adalah hal
pertama yang diperhatikan orang ketika mengunjungi sebuah rumah.


Pagar tinggi
Selain untuk alasan keamanan, pagar tinggi juga berfungsi untuk mendukung estetika desain
eksterior rumah. Pemilik rumah mewah juga tentunya menginginkan privasi dari area sekitar
rumahnya sehingga lebih memilih menggunakan tembok atau pagar tinggi supaya nggak sembarang
orang bisa melihat bagian dalam rumah.


Pilar pilar 
Salah satu ciri khas rumah mewah adalah banyaknya ornamen pilar pada bagian luar maupun dalam
rumah. Fungsi utama pilar tentunya untuk memperkuat konstruksi bangunan rumah namun sekaligus
memberikan kesan megah. Pilar ini biasanya dekat dengan gaya arsitektur klasik Roma ataupun
Yunani namun di rumah mewah modern cukup jarang ditemui.


Foyer luas
Di negara yang memiliki musim dingin, area foyer menjadi penghambat yang berfungsi menghalau
udara dingin masuk ke ruang utama secara langsung. Sementara di dalam negeri kebanyakan area
foyer digunakan sebagai ruang etalase tempat memamerkan karya seni hingga foto keluarga.


Kamar tidur personal
Salah satu ciri khas ala rumah mewah tentunya kamar tidur utama yang super luas dan personal.
Biasanya sih kamar tidur dilengkapi kasur berukuran king size, tv flay yang sangat lebar hingga sofa
empuk.

No comments:

Post a Comment